Sang MONARKI
doc: internet
(September, 2021)
Jalan berbisa menangkap banyak pembicara
Menjadikan
ribuan kucing, buaya, melahap cipta Tuhan yang indah
Mayoritas merasa
benar adanya
Berdekap beradu
memancing senjata biru
Putar otak
menangkap harga mati
Mereka idealis
menyikap penuh ekstra
Bernaung di
jembatan para kaum
Bertemu pada
tamu yang baru
Porak poranda bersemayam di gagah para
petinggi
Mereka yang lemah tertindas begitu rapi
Bersaing di lapang rumah kami memuji
Bising menjadi studi setiap hari
Tanpa soal, itu arti diri
Sejalan rotan
menemani
Masih ahli
dengan doktrin monarki
Egois membasahi,
petuah penaruh perih
Tak punya hati kolot membumi
Yah…. salam sang debut pecinta tahta
Oleh: Nur Aini (Mahasiswa Program Studi Ilmu al-Qur'an Tafsir STIUDA)
Tidak ada komentar untuk "Sang MONARKI"
Posting Komentar